Warung Online

Wuih, Tentara Singapura Dipersenjatai Ipad2 Euy!

Posted by cyber On Sunday, November 6, 2011 0 comments

Semakin kesini, perkembangan teknologi sudah tak terbendung lagi, setiap menit, bahkan detik, selalu saja muncul sesuatu yang baru. Kalau kita malas mengikuti perkembangannya, bisa dipastikan, kita akan ketinggalan.

Mungkin itulah yang diinginkan oleh para petinggi tentara Singapura. Mereka menginginkan pasukannya selalu up to date dan melek teknologi.

Oleh karena itu, selain dipersenjatai senapan dan granat, para tentara itu pun dilengkapi perangkat canggih besutan Apple, yaitu iPad. Tak tanggung-tanggung, iPadnya pun versi terbaru, yaitu iPad2. Kereeen!

Rencananya, pemberian iPad untuk 8.000 tentara baru di angkatan udara dan laut ini, akan direalisasikan pada bulan November 2011.

ilustrasi


Mungkin anda sekalian pada bertanya, apa sih alasannya para tentara ini diberi iPad? Emangnya penting gitu untuk kegiatan kemiliteran?

Untuk pertanyaan diatas, Neo Kian Hong, Kepala Pertahanan Singapura pun menjawabnya. Beliau mengatakan, kalau iPad ini ditujukan agar para pasukannya memiliki kemampuan menggunakan teknologi-teknologi tinggi.

Neo juga menambahkan kalau iPad juga akan memberikan banyak manfaat untuk Angkatan Bersenjata singapura. Saat berada di medan perang, para tentara bisa memanfaatkan aplikasi-aplikasi yang terpasang di iPad untuk membantu dalam operasi militer. Seperti penggunaan GPS serta bisa menggunggah foto dan video secara cepat asal ada koneksi internet karena seperti yang kita ketahui bersama, iPad mampu menangkap sinyal WiFi.

Hehhmm.. kapan nih Tentara Nasional Indonesia dipersenjatai iPad juga??

Semoga artikel Wuih, Tentara Singapura Dipersenjatai Ipad2 Euy! bermanfaat bagi Anda.

Jika artikel ini bermanfaat,bagikan kepada rekan melalui:

Post a Comment

Langganan artikel lewat email

Enter your email address:

Delivered by FeedBurner

AutoSurf Traffic Exchange: Powerful Results with SEO tips | 10KHits - 10KHits provides quality traffic hits to your personal or business websites.
Loading

Sobat BlogCare Mau Tukar Link? Copy/paste code HTML berikut ke sidebar blog sobat

semua jadi satu

Entri Populer

Recent Comment

Followers